Pak Suhari S.Pd itulah adalah nama dari guru favoritku. Itulah judul yang saya buat atas saran dari Pak suhari selaku pembimbing guru Pengembangan Diri Jurnalistik. Beliau tokoh guru yang sangat ceria, walaupun ia lelah/ capek ia tetap tersenyum. Pak Suhari lahir di Jombang, 23 Desember 1981. Sampai sekarang beliau menetap di alamat Ds. Sidowarek, Kec. Ngoro, Kab. Jombang. Pak Suhari adalah anak nomer 3 dari 4 bersaudara yaitu Mujazin, Samsul Hadi dan Ikhwanto. Pak Suhari sekarang sudah mempunyai 2 anak perempuan, yaitu Alifia Najwa putri pertamanya dan yang kedua ialah Alisha Mikhayla. Pak Suhari juga mempunyai seorang istri yang cantik dan menawan yaitu Mimin Setyowati . Beliau sangat menyukai/ mempunyai makanan favorit yaitu mie ayam dan ayam goreng SAGU, sedangkan minuman favoritnya adalah teh hangat. Pak Suhari memiliki sifat yang lucu, keren dan baik hati, tetapi saya tidak tahu bila orang lain menilainya tak sama dengan saya. Beliau mengajar dengan cara yang ceria / gembira, tidak ada kata lelah. Pak Suhari tetap sabar dalam mengajar walaupun semua murid tak mendengar nasihatnya. Saya tahu bagaimana perasaan guru jika pada saat menerangkan / menjelaskan pelajaran tidak di hiraukan oleh siswa, pasti sangat kacau sekali hatinya, tetapi sosok beliau sangat sabar menghadapi tingkah laku muridnya. Saya harap Pak. Suhari tetap sabar, ceria dan tak pernah lelah dlm mengajar . Semoga beliau selalu sehat dan diberikan umur panjang oleh Allah SWT, agar tetap bisa mengajar di SMPN 2 NGIMBANG yang saya banggakan.
Artikel di atas ditulis oleh Rini Yuliawati Kelas VIII D berdasar wawancara secara langsung (Baik ketemu langsung maupun menghubungi via WA) dan mengumpulkan data dari sosial media.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar