Alhamdulillah, pada lomba band di SMK Muhammadiyah 5 Babat, kami perwakilan dari SMP Negeri 2 Ngimbang yang tergabung dalam band dadakan yang kami buat “C.O.E” berhasil menyabet juata 4 dari 10 peserta yang berlomba di sana. Kami berjuang keras dengan latihan selama berbulan bulan di sekolah kami tercinta (SMP Negeri 2 Ngimbang) dimana fasilitas ngeband-nya sangat lengkap dan semuanya bermerk internasional. Dengan bimbingan dari pak Udin dan Pak Nasto selaku guru agama yang ikut mengantarkan kami pada saat lomba. “Memang aneh bukan, pak Nasto yang terkenal khusuk danrajin sholat lima waktu di rumahnya tetapi beliau berkenan untuk mengantarkan kami sampai pada lomba. Dan beliau menunggu sampai lomba selesai. Saya melihat bibir beliau komat-kamit mengucapkan doa agar kami menang, saya berterima kasih sekali Pak Nasto. Jasamu memang tiada tara” Ujar Rendi yang bertugas menggepuk drum dalam band kami yang bernama C.O.E ini.
Banyak pelajaran yang kami dapatkan dari lomba ini diantaranya adalah:
1.
Kekompakan sangat diperlukan, karena kami harus menunggu salah satu anggota kami (baca: Rendi KW) untuk datang tepat waktu.
2.
Perlu banget persiapan dengan latihan yang intensif dn meminta doa orang tua agar kami bisa menang.
Demikianlah berita singkat dari kami atau C.O.E Band yang beranggotakan Rendi Asli (Drummer) Rendy KW (Gitar Bass) Yayang (Melody), Ichlasul (Rithem) dan Algessa (Vocalist). Setelah prestasi kami di lomba ini kami berlima berjanji dalam hati untuk terus berlatih agar kami bisa mengukir hobby sekaligus talenta kami bermusik dan go internasional.
Berita ini disampaikan oleh
Rendy Triyanda, yang pernah menjabat sebagai ketua OSIS SMPN 2 Ngimbang Periode 2014/2015 sekaligus drumber pada C.O.E Band yang profesional.
ليست هناك تعليقات:
إرسال تعليق